4 Okt 2016

[Jurnal] TF 16, OKKBK, dan TW 114


(Sumber: http://tik-c122.blogspot.co.id/p/about.html)

Sebelumnya penulis ingin memperkenalkan diri. Nama: Muhammad Ashobta Azry, NRP: 2416100107, Jurusan Teknik Fisika Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Tak pernah terbayang dalam benak penulis sewaktu kecil untuk masuk sebuah Institut Teknologi Sepuluh Nopember apalagi ke dalam sebuah jurusan yang bernama Teknik Fisika. Bermodalkan pengetahuan mengenai nama ITS yang sudah terkenal di penjuru Indonesia, serta secuil informasi mengenai Teknik Fisika, maka penulis pun berangkat menuju negeri jauh nan asing.


Datang sebagai orang luar, penulis mendapat sambutan yang hangat dari teman-teman sejurusan. Dengan cepat, penulis dapat mengakrabkan diri dengan teman-teman satu angkatan Teknik Fisika 2016 atau TF 16. Penulis pun mendapat banyak teman dari berbagai daerah di Indonesia seperti dari Bandung, Jakarta, Jogja, teman-teman dari luar pulau Jawa seperti Sumatra, Kalimantan, bahkan dari Sulawesi.

(Sumber: Dokumen Angkatan)
Kedekatan angkatan TF 16 mulai terasa saat acara OKKBK berlangsung. OKKBK merupakan singkatan dari Orientasi Kurikulum dan Keprofesian Berbasis Kompetensi. Di dalamnya dikenalkan berbagai hal yang menunjang perkuliahan ke depannya. Mulai dari tahap pengenalan jurusan bahkan sampai wisuda.

Bagi penulis sendiri, kegiatan OKKBK dirasa sangat bermanfaat. Penulis mendapatkan bayangan mengenai sistem perkuliahan yang sebelumnya bahkan tidak pernah penulis dengar atau mengerti. Ini tentunya membuat penulis siap untuk duduk di bangku perkuliahan dan tidak tertinggal dalam adaptasi yang dituntut cepat dalam masa transisi dari siswa menjadi mahasiswa.


(Sumber: http://hima.ep.its.ac.id/)

Ketika generasi yang baru telah lahir, berusaha mencari jalan kekompakan, generasi yang lama dan matang pun siap untuk terjun ke dunia luar. Proses tersebut juga dikenal dengan wisuda. Sudah menjadi tradisi di Teknik Fisika untuk mengadakan Tasyakuran Wisuda, yang pada bulan September 2016 ini adalah Tasyakuran Wisuda ke 114 (TW 114). Di acara ini para wisudawan akan diarak dari Graha Sepuluh Nopember, tempat wisuda diadakan, menuju ke jurusan. Yel-yel dan keramaian mengiringi para wisudawan seolah melepas mereka ke dunia luar dengan penuh kejayaan dan cerita-cerita kemenangan. 

Semua itu penulis rasakan sendiri dan semuanya mengembangkan pribadi diri penulis maupun kekompakan sebagai angkatan TF 16.


(Sumber: Dokumen Angkatan)
Penulis,
Muhammad Ashobta Azry